IMPLEMENTASI KESETARAAN GENDER PADA PENDIDIKAN ANAK USIA DINI (STUDI KASUS PAUD NURUL MUTTAQIEN BOJONG)

Penulis

  • Aslikhah Fardiana STAI Al Badar Cipulus Purwakarta, Indonesia
  • Nurlela STAI Al Badar Cipulus Purwakarta, Indonesia
  • Siti Holijah STAI Al Badar Cipulus Purwakarta, Indonesia

Kata Kunci:

Implementasi, Kesetaraan Gender, Anak Usia Dini

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan pendidikan berperspektif gender, faktor pendukung dan penghambat, dan hasil dari pelaksanaan pendidikan berperspektif gender pada anak usia dini di PAUD Nurul Muttaqien. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Subjek penelitian adalah kepala sekolah, pendidik, dan peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pendidikan berperspektif gender di PAUD Nurul Muttaqien dilaksanakan melalui pembiasaan, keteladanan, dan bermain yang tidak diskriminatif. Hasil dari pelaksanaan pendidikan berperspektif gender pada anak terlihat dalam interaksi peserta dengan pendidik, dan interaksi antarpeserta didik di kelas, melalui empat aspek analisis gender, yaitu akses, partisipasi, kontrol, dan manfaat. Beberapa faktor yang mendukung terlaksananya pendidikan berperspektif gender pada anak usia dini diantaranya adalah peserta didik masih bebas stereotype, pendidik yang pro keragaman, proses pembelajaran yang tidak diskriminatif, dan kerja sama yang baik antara pendidik dan orang tua. Selain faktor pendukung, ada beberapa faktor yang menghambat diantaranya: penghambatnya adalah: keterbatasan SDM, sarana prasarana yang belum 100% ramah dan aman, orang tua pendidik memiliki pandangan yang berbeda, dan minimnya waktu interaksi anak di PAUD Nurul Muttaqien.

Diterbitkan

2023-12-06